Diabetes, Membaca Tingkat Gula Dalam Darah |
|
|
Jika menderita diabetes, Anda mungkin akan bosan terus menerus mendengar
kalimat yang sama: kontrol kadar gula darah! Cuma empat kata. Hanya Anda
yang tahu betapa sulitnya mengontrol gula darah.
Kadang, betapa pun kerasnya Anda berusaha menghindari makanan yang
manis, kadar gula darah Anda tetap di atas kadar normal. Sebaliknya,
karena diet yang begitu ketat, kadar gula darah Anda bisa turun drastis
di bawah garis normal. Kondisi ini juga tidak baik.
Jika menderita diabetes, Anda mungkin akan bosan terus menerus mendengar
kalimat yang sama: kontrol kadar gula darah! Cuma empat kata. Hanya Anda
yang tahu betapa sulitnya mengontrol gula darah.
Kadang, betapa pun kerasnya Anda berusaha menghindari makanan yang
manis, kadar gula darah Anda tetap di atas kadar normal. Sebaliknya,
karena diet yang begitu ketat, kadar gula darah Anda bisa turun drastis
di bawah garis normal. Kondisi ini juga tidak baik.
Kadar gula darah tinggi
Jika kadar gula darah Anda tetap di atas 240 mg/dl, ini terlalu tinggi.
Kadar gula darah yang tinggi biasanya terjadi perlahan sebagai akibat
tubuh kekurangan insulin.
Kondisi ini dapat terjadi, antara lain, karena:
- Lupa meminum obat diabetes
- Makan terlalu banyak
- Tidak cukup bergerak atau berolahraga
- Kadang, kenaikan gula darah diakibatkan obat yang Anda minum untuk
mengatasi gangguan lain. Infeksi dan stres juga bisa menaikkan
kadar gula darah. Jadi, jangan lupa memeriksa kadar gula darah dan
meminum obat diabetes ketika Anda mendapat infeksi atau sakit.
Peringatan tubuh Hanya dengan alat tes gula darah Anda bisa mengetahui secara tepat
berapa kadar gula darah. Meski begitu, tubuh Anda juga akan mengirim
sinyal peringatan ketika terjadi perubahan kadar gula darah.
Gula darah mungkin tinggi jika Anda merasa:
- Sangat haus
- Sangat lelah
- Pandangan kabur
- Kehilangan berat badan dengan cepat
- Sangat sering berkemih
Kadar gula darah Anda akan mungkin sangat tinggi jika Anda merasa:
- Salit di perut
- Pucat
- Muntah/mual
Meski Anda bisa menilai kadar gula darah melalui peringatan yang
diberikan tubuh. Pemeriksaan dengan alat monitor kadar gula darah tetap
harus dilakukan untuk mengetahui kadarnya secara pasti. Jika tingkatnya
sudah mencapai 300 mg/dl, segera kunjungi dokter. Anda mungkin harus
mengganti suntikan insulin atau pil diabetes atau mengubah pola makan.
Kadar gula darah rendah Kadar gula darah di bawah 70 mg/dl sudah termasuk terlalu rendah dan
disebut hipoglikemia. Kondisi ini bisa terjadi dengan cepat. Penyebabnya
antara lain:
- Mendapat insulin terlalu banyak.
- Kurang makan/menunda-nunda makan.
- Olahraga berlebihan.
- Terlalu banyak minuman beralkohol.
- Minum obat untuk penyakit lain juga bisa menurunkan kadar gula
darah.
Jika Anda menderita hipoglikemia, tubuh akan memberi isyarat antara
lain:
- Gemetar
- Pusing
- Pikiran kacau
- Letih
- Lapar
- Banyak berkeringat
Jika kadar gula darah sangat rendah:
- Merasa sangat bingung
- Terasa mengantuk
- Mudah tersinggung
- Pingsan
Pada saat mendapat peringatan awal bahwa kadar gula Anda rendah, segera
makan atau minum sesuatu yang mengandung gula. Jika perlu, selalu bawa
permen di kantong Anda untuk keadaan darurat, bersama dengan nomor
telepon dokter Anda dan daftar obat yang Anda minum.
Sumber: human health Disadur dari Edinia.net
|